Part Time Job Online untuk Lulusan Bahasa

Part Time Job Online Lulusan Bahasa

Di era digital ini, banyak anak muda yang ingin memiliki penghasilan tambahan melalui part time job online. Karena kemudahan dan peluangnya yang sangat besar. Apalagi buat lulusan bahasa, kalau cari project part time di situs-situs freelancer pasti akan banyak sekali yang bisa dikerjakan.

Mencari pekerjaan sampingan itu yang paling mudah adalah cari yang sesuai dengan minat dan latar belakang pendidikan. Agar nanti tidak perlu belajar lagi dan itu bisa menghemat waktu. Ingat, ini nanti akan jadi part time job kamu, bukan pekerjaan utama.

Jadi sebisa mungkin cari yang memang kamu sudah menguasai bidang itu. Kalau pun ada yang baru tinggal menyesuaikan saja.

Nah bagi lulusan Bahasa, memaksimalkan keahlian linguistik sangat penting. Karena akan semakin bisa mendapatkan banyak peluang pekerjaan sampingan yang bisa diambil.

Melalui artikel ini, EtalaseBisnis.com ingin memberikan beberapa part time job yang sesuai dengan bidang keahlianmu. Berikut ini beberapa di antaranya :

1. Translation (Penerjemahan Bahasa)

Proyek di bidang penerjemahan bahasa ini cukup banyak. Kalau kamu cari di situs freelancer akan banyak ditemui job-job yang meminta untuk menerjemahkan berbagai baca dokumen seperti jurnal, naskah, essay, atau artikel.

Tidak hanya menerjemahkan dari Bahasa-Inggris atau sebaliknya, tetapi juga dari bahasa lain termasuk bahasa lokal di Indonesia. Kamu tinggal cari saja yang sesuai.

Part time job ini menuntut kamu untuk memiliki kemampuan vocabulary yang bagus. Minimal kamu harus bisa menguasai Bahasa Indonesia dan English. Akan lebih baik jika punya keahlian bahasa asing lain, tentu akan menambah peluang.

Untuk penghasilan yang didapatkan itu tergantung dari masing-masing job dan klien yang memberikan job. Kadang kamu bisa melakukan nego.

2. Proofreader (Editor)

Pekerjaan Proofreader juga banyak sekali dicari. Job ini tugasnya melakukan pemeriksaan pada naskah, artikel, atau konten lainnya untuk memastikan kesalahan tata bahasa, ejaan, sintak, kesesuaian antar kata/kalimat, dan semuanya yang berhubungan dengan tulisan.

Intinya tugas kamu nanti menyempurnakan tulisan tersebut menjadi karya yang sesuai dengan tujuannya.

Jadi di sini kamu harus memiliki kemampuan ketelitian dalam penulisan, bahasa dan juga punya paham tentang EYD maupun vocab yang bagus.

Saat ini banyak sekali part time job yang membutuhkan Proofreader untuk berbagai macam konten. Kamu tinggal memilih saja mana yang sesuai.

Baca juga : Awas Kena Tipu Part Time Job Telegram!

3. Content Writer (Penulis Konten)

Kalau kemampuan bahasa kamu lebih dominan dalam penulisan, maka kamu bisa mencari part time job dari proyek-proyek penulisan. Sekarang ini ada banyak pekerjaan yang dibuka, mulai dari menulis naskah, karya ilmiah, artikel, puisi, novel, dll.

Penulis artikel peluangnya besar. Dan jika hasil penulisan kamu bagus, biasanya akan digunakan lagi. Apalagi untuk penulisan artikel website. Para klien biasanya butuh dalam jumlah banyak dan bisa long term lho.

Contohnya saja media kami ini, EtalaseBisnis.com, kami secara rutin mencari content writer berpengalaman untuk menulis di media-media yang kami miliki. Nah jika kamu tertarik, bisa hubungi kami melalui email di halaman kontak ya.

Tapi ingat, menjadi penulis artikel juga butuh wawasan dan pengalaman yang bagus. Selain kamu harus menguasai bidang yang ingin kamu tulis, pemahaman soal SEO juga diperlukan. Ini berlaku jika kamu ingin menjadi penulis artikel website / blog. Karena dengan memahami SEO (On Page) kamu akan memiliki nilai lebih.

***

Ketiga part time job online di atas bisa kamu coba sesuai dengan keahlian yang dimiliki. Untuk mencari pekerjaan samping tersebut, kamu bisa mendaftar di situs-situs freelancer seperti : Freelancer.co.id, Projects.co.id, Fastwork.id, Sribu.com, Upwork.com, dll.

Pastikan kamu sudah mempersiapkan portofolio karya yang sudah kamu miliki. Karena ketika nanti memilih job yang ada, biasanya akan diminta memperlihatkan portofolio karya kamu. Jadi sebaiknya disiapkan dulu.

Tips lainnya pastikan mendaftar menggunakan nama dan foto asli. Karena kredibilitas freelancer itu sangat penting jika ingin mendapatkan part time online.

Kalau ada yang ingin ditanyakan seputar pekerjaan sampingan, silakan tulis di kolom komentar. Semoga kita bisa sukses bersama dan mendapatkan pekerjaan yang bisa menambah penghasilan bulanan. Semangat!

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *