Jangan Asal Pilih COD Kalau Belum Paham Mekanismenya

Sistem COD

Sekarang ini jual beli online melalui platform e-commerce atau marketplace sudah dimudahkan dengan metode pembayaran yang beragam, salah satunya adalah COD (Cash On Delivery) atau Bayar di Tempat. Di mana nanti pembeli ketika order barang tidak perlu bayar dulu, tapi bayarnya pas barang sudah sampai. Pembayarannya diberikan ke kurir yang mengantar.

Pilihan pembayaran COD ini ternyata sangat memberikan solusi bagi para pembeli yang saat ini masih takut berbelanja online, khawatir kena tipu dan lain sebagainya. Padahal ya dengan metode pembayaran transfer pun asal belanjanya di platform marketplace juga aman-aman saja. Tapi yang namanya pembeli ya wajar, kadang ada masih belum paham sistem online marketplace bekerja. Pembeli memilih COD juga dikarenakan tidak mau ribet ke ATM untuk melakukan pembayaran.

Tapi yang akan kita bahas kali ini adalah jika Anda adalah seorang pembeli, maka jangan asal pilih COD kalau belum paham mekanismenya.

Sistem Marketplace

Ya meskipun pilihan COD itu adalah pilihan metode pembayaran yang paling mudah, tetapi Anda juga perlu paham dulu mekanismenya bagaimana. Supaya nanti tidak ada kesalahpahaman antara Anda sebagai pembeli, kurir yang mengantar dan juga penjual. Nah sebaiknya Anda baca dulu beberapa poin di bawah ini agar Anda paham COD di marketplace seperti Shopee, Tokopedia, Bukalapak, Lazada, atau lainnya itu bagaimana.

1. COD itu Bayarnya ke Kurir

Jika Anda berbelanja di online marketplace seperti Shopee, dan lainnya, maka uang pesanan Anda silakan diberikan ke kurir yang mengantar. Pastikan membayar dengan uang pas kalau bisa. Tidak perlu khawatir, uang tersebut nantinya juga akan masuk ke penjual. Karena pihak Jasa Ekspedisi juga sudah bekerja sama dengan pihak marketplace.

Bayar sesuai dengan nominal yang tertera di order Anda.

2. Jika Pesanan Tidak Sesuai, Tetap Harus Bayar

Nah ini yang masih banyak tidak dipahami pembeli, kalau ternyata pesanan atau barang yang dibeli tidak sama seperti yang dibeli, terus tidak mau bayar ke kurir. Yang paling parah terus memarahi kurirnya karena pesanan tidak sama.

Tolong jadi pembeli yang cerdas. Di sini kurir hanya bertugas mengantar barang pesanan Anda. Kurir tidak tahu menahu apakah isinya sama seperti pesanan Anda. Jadi kalau barang pesanan tidak sama, jangan memarahi kurir kemudian tidak mau membayarnya.

Kalau Anda tidak mau membayarnya yang dirugikan adalah pihak ekspedisi. Dan dalam kasus seperti ini pihak ekspedisi tidak ada sangkut pautnya. Mereka hanya bertugas mengantar pesanan Anda. Jika barang pesanan tidak sama atau cacat, lakukan pengembalian barang sesuai dengan prosedur. Bukan marah-marah apalagi tidak mau membayarnya.

3. Lakukan Pengembalian Barang Sesuai Prosedur

Jual beli online melalui marketplace ini sudah tersistem dengan sedemikian rupa yang memudahkan dan memberikan keamanan kepada pembeli dan penjual. Jadi misal barang pesanan Anda tidak sama atau cacat, yang harus Anda lakukan adalah tetap membayarnya ke kurir kemudian Anda lakukan komplain ke penjual untuk minta Return atau Refund.

Jadi jangan langsung konfirmasi pesanan diterima, tapi lakukan komplain dulu. Kalau Anda berbelanjanya di Tokopedia, di sana ada fitur Komplain Pesanan. Nah nanti tinggal diskusikan dengan pihak penjual. Jelaskan Anda komplain masalah apa dan silakan disertakan buktinya berupa foto atau video. Makanya kalau unboxing disarankan untuk mendokumentasikannya.

Tenang, nanti uang Anda tetap berada di tangan pihak marketplace, belum diteruskan ke penjual selama Anda tidak melakukan konfirmasi pesanan diterima.

Jadi lakukan diskusi dengan penjual dulu masalah Anda, apakah barangnya tidak sesuai atau ada cacat atau lainnya. Kemudian minta solusi, apakah mau diganti dengan yang lain atau uangnya dikembalikan.

Tapi yang jelas, nanti barang pesanan yang tidak sesuai itu harus dikembalikan ke penjual setelah penjual mengkonfirmasi alamat pengembalian produk. Ongkos kirimnya ditanggung pembeli, jangan marah dulu, memang seperti itu prosedurnya. Kalau Anda ingin menukar produk, ya tunggu dulu pesanan Anda sampai ke penjual, baru penjual akan mengeceknya, kemudian Anda akan dikirimi produk pengganti. Kalau minta refund (uang kembali), setelah pesanan sudah sampai ke penjual, maka uang akan dikembalikan ke Anda.

Kemana uang akan masuk?

Uang Anda akan masuk ke Saldo di akun marketplace masing-masing, nanti tinggal Anda cairkan ke rekening bank Anda.

***

Baca juga : Cara Belanja di Tokopedia Bayar di Tempat (COD)

Seperti itulah kalau pakai sistem COD, jadi jangan dianggap mudah. Kalau Anda tidak bisa menerima prosedur tersebut, ya mending jangan beli barang lewat online. Pergi saja ke mall atau toko offline. :)

Ingat, Anda harus benar-benar paham beberapa poin di atas. Jangan sampai Anda viral seperti salah satu pembeli yang sempat viral pada waktu itu karena tidak mau menerima pesanan dan tidak mau membayar ke kurir. Kalau Anda seperti itu, justru itu akan memalukan Anda sendiri karena tidak paham prosedur COD.

Di era e-commerce sekarang ini, mari jadi pembeli yang cerdas. Jangan malu untuk bertanya dan belajar. Kalau Anda ragu, tanyakan ke orang yang lebih paham. Kalau masih ragu lagi, ya lebih baik jangan pernah mencoba beli secara online. Daripada nanti malah merugikan banyak pihak.

Originally posted 2021-05-25 11:27:02.

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *