Cara Membeli Barang di Instagram Supaya Aman

Jual Iphone IG

Cara Membeli Barang di Instagram | Instagram sekarang tidak sekedar sebagai jejaring sosial untuk mempublikasikan foto saja. Tetapi dari segi bisnis, Instagram sudah digunakan para pelaku bisnis untuk menjual produknya.

Fenomena ini jelas membuat opsi baru bagi para konsumen untuk membeli barang selain melalui online shop, marketplace, dan lainnya. Dengan membeli barang melalui instagram pun konsumen akan dimudahkan, karena tinggal mengetik nama barang yang dicari dengan hashtag maka akan muncul produk-produk yang dijual dari berbagai seller.

Namun, membeli barang melalui Instagram ini juga punya kekurangannya.

Yang pertama adalah tidak ada sistem keranjang belanja. Jelas, karena IG adalah sebuah social media bukan online shop. Penjual menggunakan IG hanya untuk media promosi saja, sedangkan nanti transaksi biasanya via kontak SMS/TELP/WA/dll.

Yang kedua adalah tingkat keamanan kurang. Membuat akun IG itu gratis, semua orang bisa membuatnya, dan kondisi ini banyak dimanfaatkan oleh oknum tidak bertanggung jawab untuk melakukan penipuan online melalui modus penjualan barang.

Cara Membeli Barang di Instagram

Nah, yang kedua ini wajib diwaspadai. Saat ini pun banyak yang terkena modus penipuan melalui Instagram.

Untuk itu melalui artikel kali ini, Etalase Bisnis akan sedikit memberikan cara membeli barang di Instagram secara aman agar terhindar dari penipuan. Silahkan disimak…

1. Lihat Deskripsi Akunnya

Cek deskripsi akunnya, biasanya akun IG palsu memiliki deskripsi yang terlalu berlebihan khususnya dalam hal promo. Misalnya : Jual iPhone murah, free ongkir, 100% asli, Tidak tipu-tipu. dll

Meski tidak selamanya akun yang seperti itu palsu, tapi biasanya penipu akan mencoba meyakinkan pembeli agar tidak ragu membeli di tempatnya.

Lalu di akun tidak diinformasikan alamatnya. Kontak yang diberikan hanya menggunakan PIN BBM saja. Karena PIN BBM lebih mudah digonta-ganti tanpa ketahuan identitasnya.

2. Cek Koleksi Fotonya

Biasanya penipu di IG akan menggunakan foto-foto yang diambil di Google. Atau ngambil dari akun IG orang. Hati-hati jika melihat akun yang memiliki koleksi foto tidak jelas seperti itu. Dan biasanya foto yang diupload tidak memiliki konsep. Akun IG jualan yang asli, biasanya konsep foto yang diungguhnya selalu sama (background sama, komposisi yang sama), karena itu yang menjadikan identitasnya.

Dan akun IG yang asli pasti diambil sendiri fotonya. Biasanya malah ada foto konsumen yang telah membelinya sebagai bentuk testimoni. Kalau yang palsu foto-foto hanya berupa produk-produk yang diambil dari Google.

3. Cek Perbandingan Followers dan Following

Akun IG tipu-tipu biasanya memiliki jumlah followers yang sedikit dibandingkan jumlah following nya. Misal followers nya 500, following nya 1500. Sebaliknya jika akun IG yang asli jumlah followers lebih tinggi karena memang sudah memiliki kredibilitas.

4. Tidak Mau Diajak COD

Dengan berbagai alasan, biasanya akun IG penipu tidak mau diajak COD. Mereka inginnya ditransfer, karena mereka pun memang tidak memiliki barangnya. Nah, kalau mendapati yang seperti ini mending ditinggal dan cari lain saja.

Apalagi kalau dimintai kontak lain, seperti WA, nomor telp tidak mau dan hanya ingin melalui BBM, pasti itu penipu.

5. Harga Terlalu Murah

Meski tidak selamanya menampilkan harga yang terlalu murah (di bawah harga pasaran), biasanya akun IG palsu juga memberikan berbagai bonus-bonus yang membuatnya terlihat murah. Misalnya dengan memberikan tawaran gratis biaya kirim, bonus ini itu, dll. Lebih baik hati-hati jika mendapatkan yang seperti ini.

Baca juga : 8 Cara Jualan di Instagram Supaya Cepat Laku

Itu beberapa indikasi akun IG fiktif yang digunakan untuk berjualan. Dan semoga Anda pun lebih waspada ketika mencari barang di Instagram. Coba juga cari di Google nama akun IG tersebut, biasanya kalau akun asli akan banyak muncul di Google dan ditemui di beberapa tempat jualan online.

Intinya adalah Anda sebagai pembeli harus lebih teliti jika membeli barang di IG. Jangan sungkan untuk meminta bantuan teman untuk mengecek keaslian akun IG.

Semoga artikel ini bermanfaat.

Originally posted 2020-02-13 14:10:59.

Similar Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *